Bagaimana melacak Lokasi IP Address dari Negara mana alamat IP tersebut.
Memang untuk melacak lokasi dimana negara dari alamat IP tersebut dapat dengan mudah kita lakukan. tapi untuk melacak alamat IP tersebut dari negara mana, kota mana, atau bahkan siapa pemiliknya, itu mungkin rada sedikit sulit kita telusuri.
Sangat sulit bagi kita untuk mengetahui alamat seseorang ataupun detail dari pemilik alamat IP tersebut, karena informasi detail tentang pemilik IP ataupun alamat IP tidak secara langsung kita bisa dapatkan.
Untuk mengetahui lokasi dari alamat IP sangat mudah, anda tinggal buka browser anda (chrome,mozila,safari), lalu pada addressbar anda ketikkan alamat website berikut: http://www.geobytes.com/IpLocator.htm.
Setelah masuk ke alamat tersebut, lalu anda tinggal masukkan nama website, domain atau alamat IP yang ingin anda lacak dimana lokasinya, berikut hasil yang saya dapatkan untuk informasi dari alamat blog saya ini www.nono.web.id.
Dari gambar diatas kita bisa mengetahui, detil dari lokasi alamat IP dan kita bisa melacak lokasi di negara mana alamat IP tersebut berasal.
Post a Comment